1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Nowitzki Akan Ganti Kewarganegaraan?

10 Januari 2012

Bintang basket Jerman Dirk Nowitzki tidak menutup kemungkinan akan menjadi warga negara AS. Senin (9/1), Nowitzki dan timnya bertemu Presiden Barack Obama di Gedung Putih.

https://p.dw.com/p/13gyj
Dirk Nowitzki serahkan kaos tim bagi Presiden Barack ObamaFoto: Reuters

Saat berada di Gedung Putih untuk memenuhi undangan Presiden Barack Obama, Dirk Nowitzki mengatakan kepada jurnalis, ia mempertimbangkan untuk mengajukan permohonan menjadi warga negara Amerika Serikat.

"Jika saya menetap di Amerika, mungkin langkah itu masuk akal", ujar Nowitzki. "Saya harus melihat dulu bagaimana situasi saya nantinya. Tetapi itu salah satu opsi bagi saya."

Nowitzki memimpin klubnya Dallas Mavericks memenangkan kejuaraan NBA tahun lalu. Obama secara khusus mengutarakan kekagumannya terhadap atlit berusia 33 tahun tersebut.

"Cukup adil jika mengatakan, jarang ada permainan yang lebih baik dalam play off seperti yang ditunjukkan Dirk Nowitzki tahun lalu." Obama menambahkan, kebulatan tekad Nowitzki untuk tetap bermain walau jarinya terluka adalah hal yang luar biasa. "Jelas Dirk adalah pria yang tangguh," kata Obama.

"Anak Kurus, Rambut Aneh"

Obama mengingatkan betapa dulu Nowitzki dikenal sebagai "anak kurus dari Jerman dengan potongan rambut aneh". Kini ia menikmati kesuksesan sebagai pemain bintang NBA.

Nowitzki membalasnya dengan menyerahkan kaos biru tim Mavericks bernomor punggung 23. Nomor milik Michael Jordan, yang dulu bermain bagi tim favorit Obama, Chicago Bulls.

Walau mendapat kewarganegaraan Amerika Serikat, tidak berarti Nowitzki harus menyerahkan paspor Jerman. Pemain tenis Jerman Tommy Haas juga mendapat kewarganegaraan ganda tahun 2010 dan terus mewakili Jerman dalam turnamen tenis.

Nowitzki dikenal bangga dengan asal usulnya. Ia juga pernah mengatakan akan tinggal di Jerman dan Amerika Serikat setelah pensiun nanti. Walau ia telah bermain selama 13 tahun bagi Dallas Mavericks, ia kerap turut memperkuat timnas basket Jerman.

2008, Nowitzkilah yang mengusung bendera Jerman salam upacara pembukaan pesta Olimpiade di Beijing. Ia juga dipilih oleh perwakilan jurnalis olahraga sebagai atlit pria Jerman terbaik tahun 2011.

Richard Connor, dpa, SID / Vidi Legowo-Zipperer

Editor: Yuniman Farid