Timor Leste Pilih Parlemen Baru
Pemilu di Timor Leste diikuti 21 partai politik memperebutkan 65 kursi di parlemen. Isu utama kampanye adalah masalah ekonomi dan penggunaan pendapatan dari migas untuk dukung pembangunan dan ciptakan lapangan kerja.
Isu Ekonomi dan Korupsi
Tema konjungtur ekonomi, perang melawan korupsi, penciptaan lapangan kerja dan kualitas pendidikan mendominasi kampanye pemilu parlemen. Timor Leste. Sebanyak 750.000 warga pemilik hak pilih dipanggil untuk menentukan 65 wakilnya di parlemen nasional di Dili.
Harapan Perdamaian
Warga masih trauma akibat pendudukan Indonesia (1975-1999). Statistik menyebutkan sepertiga populasi Timor Timur meninggal akibat kerusuhan dan pemberontakan. Setelah merdeka 2002 dan periode transisi 3 tahun di bawah administratur PBB, sebuah parlemen demokratis dibentuk. Semua partai politik merasa wajib menjaga perdamaian dan perujukan.
Para Pendukung Partai
Para pendukung partai koalisi Fretilin dan CNRT yang memerintah Timor Leste sejak 2012 bersemangat gelar kampanye. Parlemen bertugas selama 5 tahun dan dipilih langsung secara demokratis.
Kandidat Unggulan
Xanana Gusmao, presiden pertama Timor Leste dan kini ketua partai Kongres Nasional Pembangunan Kembali - CNRT yang memerintah dalam koalisi. Mantan pejuang kemerdekaan Timor Timur ini pada 1992 divonis hukuman seumur hidup oleh pemerintah Indonesia saat pendudukan. Tahun 1999 setelah referendum kemerdekaan, Xanana bisa kembali ke Timor Timur.
Negara Termiskin di Dunia
Timor Leste termasuk daftar negara termiskin di dunia dengan pendapatan per kapita 2.400 Dolar per tahun. Sekitar 90 persen pendapatan pajak di negara yang mayoritas warganya beragama Katolik ini, berasal dari industri perminyakan. Pemerintahan baru hadapi tantangan berat untuk membangun sektor pertanian, perikanan dan turisme.
Oposisi Baru dengan Pendukung Lawas
Partai KHUNTO yang didirikan 2011 gagal tembus "treshold" 3 persen dalam pemilu 2012. Ketua partai Armanda Berta dos Santos berambisi lakukan terobosan dan bisa lolos ke parlemen. Angket terbaru tujukkan partai KHUNTO bisa raih 4 persen suara.
Bekas Presiden Berambisi Jadi PM
Taur Matan Ruak memangku jabatan presiden Timor Leste hingga Mei 2017 dan tidak lagi mencalonkan untuk masa jabatan kedua. Ambisinya dengan kendaraan partai yang baru didirikan Partai Pembebasan Rakyat-PLP, ia bisa ikut pemilu parlemen, Targetnya jadi perdana menteri yang punya kewenangan definitif. Pasalnya jabatan presiden di Timor Leste lebih banyak sebagai jabatan politik simbolis.
Partisipasi Pemilih
Partisipasi pemilih dalam pemilu parlemen diharap sama tingginya dengan keikutsertaan saat pemilu presiden Maret lalu (foto). Pemilu perlemen Timor Leste digelar Sabtu 22 Juli dan pengumuman resmi hasil final dijadwalkan awal Agustus. Penulis: Hao Gui/Jörg Meier (as/ap)