1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Pertemuan Menteri Keuangan UE di Brussel

22 Januari 2008
https://p.dw.com/p/Cw0q

Brussel : Para menteri keuangan Uni Eropa bertemu di Brussel untuk merundingkan kekecauan yang terjadi di pasar saham dunia. Sebelum pertemuan dimulai, Menteri Keuangan Spanyol Pedro Solbes mengatakan situasi perekonomian di Eropa lebih baik daripada Amerika Serikat yang terancam resesi. Ini sepaham dengan pernyataan kepala pemerintahan dan menteri keuangan Luxemburg Jean-Claude Juncker. Menurutnya, prgram konjungtur seperti yang direncanakan pemerintahan Amerika Serikat, tidak akan diterapkan di wilayah Eropa.