Penelitian Inovatif dan Visioner dari Negeri Kincir Angin
Tulip, keju, kincir angin. Belanda seringnya diasosiasikan dengan hal itu. Tapi Belanda juga negara asal sejumlah penelitian inovatif dengan visi ke masa depan, yang juga bermanfaat untuk negara lain.
Kota Mengapung di Atas Air
Apa yang bisa dilakukan bila permukaan laut naik dan menenggelamkan tanah tempat kita tinggal? Jawabannya: membuat kota yang mengapung di atas air. Konsep untuk menghadapi dampak perubahan iklim ini dibuat desainer Belanda. DeltaSync, institut di Universitas Teknik Delft yang membuat rancangannya. Kota mengapung mencakup bangunan 15 tingkat dan jalanan.
Daging dari Laboratorium
327.000 Dolar harga sebuah burger daging buatan ini. Burger paling mahal sedunia itu diciptakan 2013 di laboratorium Universität Maastricht. Dagingnya dari sel punca daging sapi. Peneliti memperhitungkan, daging sebanyak cawan petri ini dalam 20 tahun mendatang akan bisa dibeli masyarakat. Jadi tidak perlu ternak dalam jumlah besar. Ini juga baik untuk menghadapi perubahan iklim.
Atau lebih Baik Makan Serangga?
Walau sering menimbulkan rasa jijik, serangga mengandung banyak protein. 100 gram jangkrik, jumlah proteinnya 60 gram, sementara protein yang dikandung 100 gram daging ayam hanya 30 gram. Serangga sebagai sumber pangan adalah penelitian khusus di Universitas Wageningen. Di sana bahkan ada kursus tentang cara memasak dan menyajikan makanan dari serangga.
Menu Lain: Binatang Merayap
Tidak suka jangkrik? Bagaimana dengan cacing? Kalau ingin mencoba pastel isi cacing atau lumpia isi belalang, bisa mencobanya di kanin Universitas Wageningen. Memesan makanan dengan serangga juga bisa. Efek sampingan yang positif: binatang merayap menyebabkan emisi gas rumah kaca jauh lebih sedikit daripada produk daging konvensional.
Merawat Lansia dengan Cara Inovatif
Rumah jompo bukan hal aneh di Belanda. Tapi di daerah De Hogeweyk konsep rumah jompo diubah sepenuhnya. Ini adalah kawasan perumahan bagi lansia yang menderita pikun atau demensia. Termasuk di dalamnya, lapangan terbuka di tengah desa, jalan utama untuk berbelanja, teater, kafe untuk "nongkrong" dan kantor pos. Perawat tidak memakai seragam dan mengawasi para lansia sepanjang hari.
Merasa di Kampung Sendiri
Kawasan De Hogeweyk yang terdiri dari 23 rumah tinggal dibuat sesuai kebutuhan pemukimnya. Karena hidup bersosialisasi dan didorong untuk mampu independen selama mungkin, di desa itu para penderita pikun tidak perlu banyak minum obat, bisa menikmati makanan dan hidup lebih nyaman daripada di rumah jompo biasa.
Inkubator bagi Pejelajahan Angkasa
Pusat penelitian angkasa dan teknologi Eropa ini berukuran raksasa! ESTEC di Noordwijk bahkan jadi pusat penelitian terbesar Badan Antariksa Eropa, ESA. Pekerjaannya mencakup perencanaan misi luar angkasa, percobaan satelit, juga pengembangan sistem luar angkasa dan teknologi. Penulis: Kai Steinecke (ml/as)